Pendaftaran Mahasiswa Baru Jalur PMDP Poltekkes Kemenkes Banjarmasin TA 2020/2021
Telah dibuka Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (Sipenmaru) Jalur Penelusuran Bakat dan Minat (PMDP) Poltekkes Kemenkes Banjarmasin T.A 2020/2021. Sipenmaru jalur PMDP merupakan jalur seleksi bagi calon mahasiswa baru yang dilakukan berdasarkan seleksi prestasi akademik, minat, dan bakat.
Syarat Pendaftaran
- Warga Negara Indonesia.
- Siswa SMA/SMK/MA Sederajat yang mengikuti pendidikan (yang lulus tahun 2020).
- Nilai Tiap Mata Ajar (teori dan Praktik) min. 7 sejak Semester I s.d V.
- Hanya menerima pendaftar wilayah KALSEL.
- Memiliki prestasi dibidang akademik/kurikuler/Non Kurikuler (Lomba cerdas cermat, Olimpiade matematik, Lomba Karya Tulis Ilmiah), di bidang ekstrakulikuler antara lain kesenian dan olahraga .
- Institusi pendidikan sudah terakreditasi.
- Persyaratan khusus tinggi badan : (hasil Ukur Poltekkes).
- Jur keperawatan : Laki laki min. 155cm, Perempuan min. 150 cm
- Jurusan Kebidanan : min. 150 cm
- Jurusan Kesling, Gigi, Gizi, Analis Kesehatan : Laki-laki min.150cm, Perempuan : min. 145cm
- Tidak cacat fisik dan tidak buta warna.
- Biaya Pendaftaran Rp 100.000,00.
- Pas Photo 4 x 6 cm hitam putih 5 lembar.
- Foto copy nilai raport semester I s/d V yang dilegalisir & setiap nilai mata ajar (teori & praktik) tidak kurang dari 7 (peserta membawa dan memperlihatkan raport asli).
- Surat pernyataan Kepala Sekolah untuk nilai raport dalam bentuk huruf di konversi ke dalam bentuk angka/nilai (kurikulum 2013).
- Foto copy keterangan akreditasi sekolah yang sudah dilegalisir oleh Badan Akreditasi Sekolah/ Madrasah.
- Fotocopy sertifikat/piagam penghargaan yang diperoleh saat mengikuti pendidikan di SMA/SMK/MA/Sederajat (kegiatan kurikuler : lomba karya tulis ilmiah, olimpiade matematika, lomba cerdas cermat, kegiatan ekstrakurikuler: olahraga, kesenian, dll) yang telah dilegalisir oleh sekolah.
- Surat keterangan kelakuan baik dari sekolah.
- Surat Pernyataan Kepala sekolah tentang nilai rata-rata, rangking dan prestasi yang di dapat saat mengikuti pendidikan di SMA/SMK/MA/Sederajat (Download Disini).
- Surat pernyataan orangtua/wali tentang kesanggupan menanggung biaya selama mengikuti pendidikan, ditanda tangani di atas materai 6000 (Download Disini)
- Surat pernyataan kesungguhan/minat mengikuti pendidikan program studi yang dipilih & akan mentaati tata tertib yang berlaku di Poltekkes Kemenkes di tanda tangani peserta diatas materai 6000 dan diketahui orang tua/wali (Download Disini).
- Surat pernyataan tidak cacat fisik (Download Disini).
- Berkas pendaftaran dimasukan ke dalam map Snelhecter Folio (map berlubang) berwarna : Untuk Diploma III warna hijau, Diploma IV warna merah, GAKIN warna Kuning (cantumkan nama dibagian depan map).

| No | KEGIATAN | JADWAL | TEMPAT |
|---|---|---|---|
| 1 | Pendaftaran | 6 Januari - 7 Februari 2020 | Aula I Poltekkes Kemenkes Banjarmasin |
| 2 | Pengumuman Hasil Verifikasi | 17 Februari 2020 | sipenmaru.poltekkes-banjarmasin.ac.id |
| 3 | Uji Kesehatan | Diploma III 19 Februari 2020, Sarjana Terapan 20 Februari 2020 | Jurusan Kebidanan dan Keperawatan |
| 4 | Pengumuman Hasil Uji Kesehatan | 25 Februari 2020 | sipenmaru.poltekkes-banjarmasin.ac.id |
| 5 | Registrasi | 2-13 Maret 2020 | Ruang Adak Gedung Direktorat |
- Senin - Kamis jam 09:00 - 12:00 WITA | Jum'at jam 09:00 - 11:00 WITA
- Surat Keterangan tidak mampu dari RT dan kelurahan.
- Foto copy Kartu Keluarga yang telah dilegalisir oleh RT / Kelurahan / Kecamatan.
- Foto copy KTP orang tua yang telah dilegalisir oleh RT / Kelurahan / Kecamatan.
- Surat Keterangan tidak mampu dari sekolah.
- D.III Sanitasi
- Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan
- D.III Keperawatan
- Sarjana Terapan Keperawatan
- D.III Kebidanan
- Sarjana Terapan Kebidanan
- D.III Gizi
- Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika
- D.III Kesehatan Gigi
- Sarjana Terapan Terapi Gigi
- D.III Teknologi Laboratorium Medis
- Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis

