Banjarbaru - Sejumlah mahasiswa Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin turut meramaikan Hari Kesehatan Nasional Ke-55 Tahun 2019 dengan berbagai kegiatan, salah satunya adalah pelayanan kesehatan yang terbuka untuk umum. Pelayanan kesehatan ini diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Banjarmasin pada Sabtu, 9 November 2019, bertempat di Lapangan Rektorat Poltekkes Kemenkes Banjarmasin dan diikuti oleh seluruh jurusan kesehatan yang ada di Poltekkes.
 
Jurusan Kebidanan mengangkat tema “Untuk Indonesia Cerdas dengan Optimalisasi Kesehatan serta Pemberdayaan Perempuan (UNICORN)”. Pemilihan tema ini mempunyai makna sebagai salah satu insan kesehatan, bidan mendukung kemajuan Indonesia di bidang kesehatan dengan mengajak semua komponen bangsa, masyarakat, organisasi kemasyarakatan, akademisi, bahkan sector swasta untuk berperan serta dalam upaya kesehatan, dengan lebih memprioritaskan promotif-preventif dan semakin menggalakkan serta melembagakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), tanpa mengabaikan kuratif-rehabilitatif. Dengan semakin banyak pihak yang terlibat, potensi untuk bergerak sinergis menjadi semakin besar, sehingga keunggulan bangsa melalui pembangunan kesehatan dapat dicapai.
Mahasiswa Jurusan Kebidanan memberikan pelayanan kesehatan kepada seluruh masyarakat secara gratis. Adapun pelayanan kesehatan yang diberikan, antara lain:
  1. Pelayanan pengukuran tekanan darah
  2. Pelayanan pengukuran berat badan
  3. Pelayanan pengukuran timbang berat badan bayi, balita, dan anak prasekolah
  4. Pelayanan konsultasi kehamilan
  5. Pelayanan konsultasi keluarga berencana
  6. Pelayanan konsultasi kesehatan reproduksi
Selain itu, dari stand pelayanan Jurusan Kebidanan juga menyediakan museum perkembangan janin dari trimester awal hingga trimester akhir, serta model kehamilan normal, kembar, letak lintang, dan model kehamilan dengan plasenta previa. Dengan adanya museum perkembangan janin dan model kehamilan ini, diharapkan agar para ibu hamil yang berkunjung dapat mengetahui pertumbuhan, perkembangan, dan perubahan yang terjadi pada janinnya setiap bulan.

Artikel Terkait

akreditasi diploma III Kebidanan

Aplikasi Online